Rumah Modern Minimalis Terbaru

Rumah Modern Minimalis Terbaru

Rumah modern dengan desain reka bentuk sebagai rumah minimalis berkembang dengan pesat dan dipenuhi dengan inovasi oleh para arsitek arsitek di Indonesia.

Banyak bentuk dan model rumah minimalis unik yang akan kami tampilkan pada akhir artikel rumah minimalis ini, dan walaupun demikian seperti biasa kami selalu menganjurkan untuk membaca seluruh isi artikel dengan seksama agar anda dapat mengerti secara detail pesan dan pengetahuan yang ingin disampaikan penulis.

Perpaduan budaya timur dari Indonesia pada arsitektur bangunan merupakan khasanah keindahan yang tidak dapat di tampik lagi, karena dengan desain rumah minimalis yang datangnya dari barat para arsitek kita telah memadukan bentuk ukiran unik yang merupakan unsur budaya Indonesia menjadi terlihat lebih modern pada desain rumah minimalis modern.

Rumah modern minimalis, seperti yang pernah kami bahas pada artikel sebelumnya adalah merupakan gabungan dari berbagai inovasi ilmu pengetahuan dan tidak hanya ilmu arsitektur saja melainkan terdiri dari ilmu mekanikal eletrikal dan juga struktur bangunan.

Sebagai contohnya begini, jika anda menemukan sebuah rumah dengan gaya arsitektur tropis seperti rumah adat Indonesia tetapi didalamnya dipenuhi dengan teknologi teknologi modern, pastinya anda akan bingung apakah rumah tersebut termasuk rumah modern?

Jawabnya sih sebenarnya...iya..itu rumah modern ....yang berbalut seni arsitektur tradisi Indonesia

Jadi rumah modern itu lebih ke teknologi yang di gunakan pada sebuah rumah. Berikut bahan material bangunan yang digunakan juga sistem atau teknik pemasangan yang terapkan.

Contohnya lagi misalnya bahan jenis lama seperti plafond kayu (bahan ini telah lama ada) jika teknik pemasangan dan desain bentuk plafondnya modern tentunya akan kelihatan sebagai desain rumah modern kan ya?

Terkait dengan judul kita rumah modern minimalis terbaru, kalau kita perhatikan judul artikel ini ribet banget kayaknya yah...hahaha

Arti dari rumah minimalis sendiri adalah rumah yang di desain dan dibangun memakai gaya arsitektur minimalis, dan jika kombinasikan dengan kata modern maka rumah minimalis modern adalah rumah yang menggunakan style minimalis dengan penetapan teknologi tinggi pada desain rumahnya.

Jadi..
Rumah minimalis modern terbaru adalah sebuah rumah dengan desain arsitektur minimalis menggunakan teknologi tinggi yang paling baru .

Pertanyaan lain yang sering muncul juga adalah,

Apakah Model Rumah minimalis akan bertahan lama?

Apakah model rumah minimalis akan selalu terlihat terbaru?

Kalau Tidak, terus tentunya anda akan bertanya juga
"Bagaimana caranya agar rumah minimalis yang kita bangun dapat terlihat sebagai rumah minimalis dengan model terbaru?"

Pertanyaan tentang bagaimana model dan desain terbaik untuk model rumah minimalis seperti diatas sering sekali kami terima ketika ada klien yang ingin membuat desain rumah.

Jawabanya sebenarnya simpel, Semua itu ada masanya dan ketika sudah habis masanya maka desain rumah minimalis tadi tidak akan menjadi yang terbaru lagi.

Sebagian klien mengerutkan kening ketika mendengar jawaban kami tadi..hehehe

Jadi gini..

Kalau rumah minimalis modern terbaru berhubungan dengan umur dan trend arsitektur bangunan begitu juga dengan frase rumah modern karena sesuatu yang dianggap modern sekarang akan menjadi kuno di masa yang akan datang.

Yang bisa dilakukan arsitek adalah membuat desain rumah minimalis yang unik dan nyaman itu adalah sesuatu yang abadi dan tak lekang dimakan zaman.

Caranya Gimana?

Pertama adalah....
Ketika membuat desain tampak depan rumah minimalis jangan meniru secara utuh konsep atau bentuk model rumah yang sudah ada, usahakan berbeda, atau jika dananya mencukupi buatlah se custom mungkin.

Kedua adalah....
Berinovasilah dengan bahan atau material bangunan, jangan selalu memakai apa yang umum dipakai oleh orang saat ini. Contoh di beberapa proyek kami menggunakan bahan yang tidak lazim untuk finising seperti pecahan kaca, batu bata yang sudah rusak dan lain sebagainya.

Ketiga,
Buatlah bentuk bentuk unik yang tidak biasa yang akan menjadi ciri khas dari rumah minimalis modern anda, mintalah pada arsitek yang membuat desain rumah anda untuk memberi sesuatu yang eyes catching dan tidak terlupakan ketika melihat tampak depan rumah minimalis anda.

Untuk kenyamanan rumah modern minimalis kami sarankan untuk membuat desain rumah minimalis yang walaupun terlihat modern tetapi masih green secara arsitektur, jadi porsi porsi standart untuk luas dan perbandingan antara ruang terbuka dan bangunan sebisa mungkin masih dicukupi.

Jika arsitek membuat desain rumah modern minimalis anda sesuai kaidah kaidah yang sudah ada tentunya akan gampang sekali mewujudkan rumah yang sehat dan nyaman.

Perlu diingat... jangan pernah memaksakan luasan untuk kebutuhan tertentu tetapi mengorbankan pencahayaan dan penghawaan alami yang sebenarnya bisa didapatkan jika tidak dipaksakan.

karena pencahayaan dan penghawaan alami itu adalah sesuatu yang abadi dan selamanya akan bisa anda dapat rumah minimalis itu nantinya.

Kembali kepada bingkai besar judul kita yaitu rumah modern minimalis terbaru ....
sampai sini sudah cukup jelaskan ya?

Dibawah ini ada contoh gambar rumah modern minimalis terbaru yang cukup unik, coba deh perhatikan siapa tau dapat menjadi inspirasi.

Rumah modern minimalis terbaru


Gambar rumah minimalis diatas unik dan modern sekali yaah..

Seperti yang telah kami jelaskan diatas buatlah bentuk betuk yang unik pada desain rumah minimalis...

desain rumah minimalis modern

Lihat bentuk kolom pada desain rumah minimalis modern ini..

Unik sekali dengan bentuk tidak simetri membuat bangunan diatas nya seolah olah jembatan yang melayang.

interior rumah modern minimalis

Gambar diatas adalah contoh desain interior pada rumah modern minimalis

Seperti dapat kita lihat bagaimana efek material yang modern ditambah dengan lighting atau tata lampu yang indah membuat interior rumah minimalis ini terlihat ultra modern.

rumah modern minimalis terbaru taman atap

Rumah modern minimalis yang satu ini unik karena desain arsitektur landscape berada pada setiap lantai rumah minimalis tingkat ini, rumput yang hijau pada taman atap dan balkon membuat seolah olah kita berada ditanah walaupun sebenarnya berada pada lantai 2 & lantai 3 rumah.

Cuma kalau kami boleh berpesan untuk meletakan tanah diatas dag atap memerlukan teknik yang harus benar benar baik dan mahal agar plat beton dibawahnya terjaga dari kelembaban yang merusak bangunan, dan jika dana anda tanggung... kami sangat tidak sarankan meniru model taman rumah minimalis ini.

rumah modern minimalis terbaru dinding lengkung

Desain rumah  modern minimalis diatas pada tahap pembangunanya cukup rumit dan membutuhkan teknik yang cukup karena adanya dinding lengkung yang membutuhkan keahlian khusus dalam membuatnya.


rumah minimalis terbaru

Rumah minimalis terbaru ditahun 2016-2017 seperti yang sebelumnya telah kami bahas pada artikel Rumah minimalis 2016-2017 memang banyak didominasi warna putih dan kaca kaca besar sebagai jendela rumah dan sekaligus digunakan sebagai keindahan tampak rumah minimalis.

Begitu juga halnya dengan rumah 2 lantai modern minimalis diatas, konsep kantilever dan bentuk persegi merupakan keindahan pada bangunan rumah minimalis tersebut.   

rumah modern minimalis

Rumah modern minimalis ini menyambungkan atap dan dinding teras rumah dengan bentuk yang diperhalus seperti parabola , unik sekali ya desain rumah minimalis ini...

rumah modern minimalis
 

Rumah modern minimalis yang terakhir ini sebenarnya sederhana dari sisi bentuk karena hanya berupa rumah panggung yang dibagian bawahnya digunakan sebagai ruang ruang pendukung sebuah rumah seperti area santai dan ruang tamu.

Bentuk unik rumah minimalis tersebut adalah dari bagian dinding yang dibuat miring dan tidak dibuat seimbang.
BACA JUGA : RUMAH MINIMALIS TERBARU


Related Posts

5 comments :

  1. Artikelnya panjang banget.. tapi saya baca semuanya sampai selesai, makasih banget buat tambahan ilmu tentang rumah minimalis yg agan berikan

    BalasHapus
  2. Berasa kayak arsitek baca artikel rumah minimalis ini..hahaha

    BalasHapus
  3. artikel rumah minimalis yg sangat bermanfaat, membuat kita menjadi lebih tau apa dan bagaiamana rumah minimalis dan arsitekturnya

    BalasHapus
  4. keren ulasanya, salut ke agan arsitek yg nulis ini, semoga tambah maju usahanya gan

    BalasHapus
  5. artikel tentang rumah minimalis agan sangat menginspirasi, terimakasih atas pencerahanya

    BalasHapus